02 Februari 2016

Resep Agar-agar Zebra Maknyus dan Mudah Bikinnya


Membuat agar-agar zebra tidak sesulit yang dibayangkan jika bahan-bahan yang diperlukan ada dan tahu caranya. Resep agar-agar zebra ini sudah terbukti dan berhasil yang pernah dilakukan oleh Bu Yayuk.

Bahan-bahan yang diperlukan adalah:



  • 6 butir telur
  • ½ kaleng susu kental manis (SKM) putih
  • 2 gelas pres (500 gr) gula pasir
  • 1 gelas tepung terigu (150 gr)
  • 3 sdm coklat bubuk van houten + 6 sdm air
  • 3 bungkus agar-agar putih
  • 5 gelas air
  • 2 sdm blue band


Cara pembuatannya:


  1. Telur dan gula dikocok ± 10 menit, kemudian matikan mixer.
  2. Masukkan terigu sedikit demi sedikit, masukkan SKM, aduk rata, lalu sisihkan.
  3. Rebus agar-agar, air dan blue band. Didihkan lalu tuang ke kocokan telur, aduk rata.
  4. Adonan dibagi 2, yang 1 bagian tambahkan coklat bubuk larut.
  5. Cetak ke loyang bulat ukuran 24x7 cm, tuang 1 irus adonan putih, lalu 1 irus adonan coklat dan seterusnya. Kemudian bekukan.



#ResepCarolina, Resep dari Bu Yayuk, Gedangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar